A. DEFINISI
- PT. Yureka Education Center adalah badan usaha yang menjalankan kegiatan usaha di website yang beralamat di shop.yec.co.id. Selanjutnya disebut PT. YEC
- Syarat & ketentuan adalah perjanjian antara pengguna dan PT. YEC yang berisikan seperangkat peraturan yang mengatur hak, kewajiban, tanggung jawab pengguna dan PT. YEC, serta tata cara penggunaan sistem layanan PT. YEC.
Pembeli adalah pengguna terdaftar yang melakukan pembayaran atas produk yang ditampilkan shop.yec.co.id
B. AKUN, PASSWORD DAN KEAMANAN
- Pengguna dengan ini menyatakan bahwa pengguna adalah orang yang cakap dan mampu untuk mengikatkan dirinya dalam sebuah perjanjian yang sah menurut hukum.
- YEC tidak memungut biaya pendaftaran kepada Pengguna.
- Pengguna yang telah mendaftar berhak bertindak sebagai pembeli
- PT. YEC tanpa pemberitahuan terlebih dahulu kepada Pengguna, memiliki kewenangan untuk melakukan tindakan yang perlu atas setiap dugaan pelanggaran atau pelanggaran Syarat & ketentuan dan/atau hukum yang berlaku, yakni tindakan berupa suspensi akun, dan/atau penghapusan akun pengguna.
- Pengguna dilarang menyalin, menggunakan atau mengunduh semua informasi, tulisan, gambar, rekaman video, direktori, dokumen, database atau iklan yang ada disitus PT. YEC atau yang diperoleh melalui situs PT. YEC dengan tujuan apapun termasuk dan tidak terbatas pada diantaranya menjual kembali atau menyebarkan kembali isi situs PT. YEC, melakukan pemasaran massal (lewat email, SMS, surat biasa atau lainnya), menjalankan usaha untuk menyaingi situs PT. YEC atau memanfaatkan situs PT. YEC untuk keperluan komersial diluar kegiatan transaksi dengan PT. YEC. Pengguna tidak diperbolehkan mengambil isi situs PT. YEC secara sistematis untuk membuat atau menyusun, baik secara langsung maupun tidak langsung, koleksi, kompilasi, database atau direktori (baik menggunakan perangkat otomatis ataupun proses manual) tanpa izin tertulis dari Kami. Selain itu Pengguna tidak diperkenankan menggunakan isi atau bahan tersebut di atas untuk tujuan apa pun yang tidak disebutkan didalam Perjanjian ini.
- Pengguna dilarang untuk menciptakan dan/atau menggunakan perangkat, software, fitur dan/atau alat lainnya yang bertujuan untuk melakukan manipulasi pada sistem PT. YEC, termasuk namun tidak terbatas pada :
(i) manipulasi data pengguna;
(ii) kegiatan perambanan (crawling/scraping) terhadap konten dalam berbagai formatnya;
(iii) aktivitas lain yang secara wajar dapat dinilai sebagai tindakan manipulasi sistem. - Pengguna bertanggung jawab secara pribadi untuk menjaga kerahasiaan akun dan password untuk semua aktivitas yang terjadi dalam akun Pengguna.
- PT. YEC tidak akan meminta password untuk alasan apapun, oleh karena itu PT. YEC menghimbau Pengguna agar tidak memberikan data tersebut maupun data penting lainnya kepada pihak yang mengatasnamakan PT. YEC atau pihak lain yang tidak dapat dijamin keamanannya.
- Pengguna setuju untuk memberitahu PT. YEC jika ada penggunaan tanpa izin atas sandi atau akun Pengguna.
- Pengguna dengan ini menyatakan bahwa PT. YEC tidak bertanggung jawab atas kerugian ataupun kendala yang timbul atas penyalahgunaan akun Pengguna yang diakibatkan oleh kelalaian Pengguna, termasuk namun tidak terbatas pada meminjamkan atau memberikan akses akun kepada pihak lain, mengakses link atau tautan yang diberikan oleh pihak lain, memberikan atau memperlihatkan password atau email kepada pihak lain, maupun kelalaian Pengguna lainnya yang mengakibatkan kerugian ataupun kendala pada akun Pengguna.
C. TRANSAKSI PEMBELIAN
- Pembeli wajib bertransaksi melalui prosedur transaksi yang telah ditetapkan oleh PT. YEC. Pembeli melakukan pembayaran dengan menggunakan metode pembayaran yang sebelumnya telah dipilih sesuai .
- Pembeli wajib melakukan pembayaran dengan nominal yang sesuai dengan jumlah tagihan beserta kode unik (apabila ada) yang tertera pada halaman pembayaran. PT PT. YEC tidak bertanggungjawab atas kerugian yang dialami Pembeli apabila melakukan pembayaran yang tidak sesuai dengan jumlah tagihan yang tertera pada halaman pembayaran.
- Pembayaran oleh Pembeli wajib dilakukan segera (selambat-lambatnya dalam batas waktu 1×24 jam) setelah Pembeli melakukan check-out. Jika dalam batas waktu tersebut pembayaran atau konfirmasi pembayaran belum dilakukan oleh pembeli, PT. YEC memiliki kewenangan untuk membatalkan transaksi dimaksud. Pengguna tidak berhak mengajukan klaim atau tuntutan atas pembatalan transaksi tersebut.
- Setiap transaksi di PT. YEC yang menggunakan metode transfer akan dikenakan biaya operasional dalam bentuk kode unik pembayaran yang ditanggung oleh Pembeli.
- Pembeli tidak dapat membatalkan transaksi setelah melunasi pembayaran.
- Pembeli memahami dan menyetujui bahwa masalah keterlambatan proses pembayaran dan biaya tambahan yang disebabkan oleh perbedaan bank yang Pembeli pergunakan dengan bank Rekening resmi PT. YEC adalah tanggung jawab Pembeli secara pribadi.
- Pembeli akan mendapatkan beragam informasi promo terbaru dan penawaran eksklusif. Namun Pengguna dapat berhenti berlangganan (unsubscribe) jika tidak ingin menerima informasi tersebut.
- Pembeli memahami dan menyetujui bahwa kesalahan keterangan harga dan informasi lainnya yang disebabkan tidak terbaharuinya halaman situs PT. YEC dikarenakan browser/ISP yang dipakai Pembeli adalah tanggung jawab Pembeli.
- Situs PT. YEC untuk saat ini hanya melayani transaksi jual beli Barang dalam mata uang Rupiah.
D. PENGEMBALIAN DANA (REFUND) DAN RETUR
TOEFL ITP
RESCHEDULE
- Pengajuan reschedule hanya dapat dilakukan maksimal H-3 test. Setelah H-3 tes, reschedule dan refund tidak dapat diproses dengan alasan apapun
- Reschedule hanya dapat dilakukan 1x.
- Reschedule hanya dapat dilakukan dalam durasi 30 hari kalender sejak tanggal ujian semula.
Contoh : Jika tanggal ujian 30 Juni, maka batas reschedule adalah 30 Juli. - Khusus untuk peserta paket bundling ITP 4 dan/atau ITP 5, diperbolehkan request tanggal tes maksimal H+90 hari kalender dari pembelian.
REFUND
- Peserta tidak diperkenankan mengajukan refund dengan alasan apapun termasuk salah memilih tanggal test, batal tes, maupun gagal tes.
- Peserta tidak dapat mengajukan Refund jika sudah pernah mengajukan reschedule.
- Jika device atau koneksi peserta tidak support setelah cek readiness, peserta tetap tidak diperkenankan refund. Silakan berganti device dan koneksi mengikuti arahan dari tim TOEFL ITP YEC.
- Refund hanya dapat diproses jika terjadi keadaan kahar (force majeure), contohnya terjadi bencana alam, epidemik, perang atau kerusuhan, atau alasan lain yang dapat diterima oleh management YEC (maksimal H-5 tes).
- Peserta TOEFL ITP yang mengajukan refund dengan alasan yang dapat diterima oleh management YEC akan dikenakan biaya administrasi + booking seat sebesar Rp. 200.000.
- Pada dasarnya tes TOEFL ITP hanya dapat dilakukan 1x pada bulan yang sama dengan jarak sekurang-kurangnya 3 minggu. Peserta yang daftar ulang dengan tidak memperhatikan hal tsb akan direschedule oleh penyelenggara ke jadwal yang aman untuk tes ulang, dan tidak diperkenankan refund full mengikuti aturan pada poin 4.
TOEFL iBT
Refund tidak dapat diproses dengan alasan apapun termasuk jika peserta batal tes, gagal tes (mengalami kendala saat tes), salah memilih tanggal tes, maupun device peserta tidak support untuk pengerjaan TOEFL iBT.
EPOT, KELAS VIDEO DAN PRODUK LAINNYA
- Pengembalian dana dari PT. YEC kepada Pembeli hanya dapat dilakukan jika dalam keadaan-keadaan tertentu berikut ini:
- Kelebihan pembayaran dari Pembeli atas harga Barang,
- PT. YEC tidak bisa menyanggupi order karena kehabisan stok, maupun penyebab lainnya,
- Penyelesaian permasalahan melalui Pusat Resolusi berupa keputusan untuk pengembalian dana kepada Pembeli atau hasil keputusan dari pihak PT. YEC.
- Kelebihan pembayaran dari Pembeli atas harga Barang,
- Apabila terjadi proses pengembalian dana, maka pengembalian akan dilakukan melalui transfer antar bank. Pembeli wajib memberikan nomor rekening tujuan transfer untuk pengembalian dana.
- Peserta tidak dapat mengajukan refund meskipun jika device atau koneksi peserta tidak support.
E. PROMO
- PT. YEC sewaktu-waktu dapat mengadakan kegiatan promosi (selanjutnya disebut sebagai “Promo”) dengan Syarat dan Ketentuan yang mungkin berbeda pada masing-masing kegiatan Promo. Pengguna dihimbau untuk membaca dengan seksama Syarat dan Ketentuan Promo tersebut.
- PT. YEC berhak, tanpa pemberitahuan sebelumnya, melakukan tindakan-tindakan yang diperlukan termasuk namun tidak terbatas pada pencabutan Promo, membatalkan transaksi, menahan dana, menutup akun, serta hal-hal lainnya jika ditemukan adanya manipulasi, pelanggaran maupun pemanfaatan Promo untuk keuntungan pribadi Pengguna, maupun indikasi kecurangan atau pelanggaran pelanggaran Syarat dan Ketentuan PT. YEC dan ketentuan hukum yang berlaku di wilayah negara Indonesia.
F. PENGIRIMAN BARANG
- Dalam hal promo free ongkir, PT. YEC berhak menggunakan ekspedisi yang berbeda dari yang dipilih pembeli pada saat melakukan checkout.
- Setiap ketentuan berkenaan dengan proses pengiriman Barang adalah wewenang sepenuhnya penyedia jasa layanan pengiriman Barang.
- Pengguna memahami dan menyetujui bahwa setiap permasalahan yang terjadi pada saat proses pengiriman Barang oleh penyedia jasa layanan pengiriman Barang adalah merupakan tanggung jawab penyedia jasa layanan pengiriman.
- Dalam hal barang tidak terkirim ke pembeli dan kembali ke kantor PT. YEC akibat pembeli tidak mencantumkan alamat secara lengkap, pembeli wajib melakukan pembaharuan alamat dan melakukan pembayaran ulang untuk ongkos kirim sesuai ketentuan dari PT. YEC
G. PUSAT RESOLUSI
Pusat Resolusi adalah fitur yang disediakan oleh PT. YEC untuk memfasilitasi penyelesaian masalah transaksi antara Pembeli. Pusat resolusi dilayani melalui email [email protected]
H. KETENTUAN LAIN
Apabila Pengguna mempergunakan fitur-fitur yang tersedia dalam situs PT. YEC maka Pengguna dengan ini menyatakan memahami dan menyetujui segala syarat dan ketentuan yang diatur khusus sehubungan dengan fitur-fitur tersebut.
Segala hal yang belum dan/atau tidak diatur dalam syarat dan ketentuan khusus dalam fitur tersebut maka akan sepenuhnya merujuk pada syarat dan ketentuan PT. YEC secara umum.
I. PENOLAKAN JAMINAN DAN BATASAN TANGGUNG JAWAB
- PT. YEC selalu berupaya untuk menjaga Layanan PT. YEC aman, nyaman, dan berfungsi dengan baik, tapi kami tidak dapat menjamin operasi terus-menerus atau akses ke Layanan kami dapat selalu sempurna. Informasi dan data dalam situs PT. YEC memiliki kemungkinan tidak terjadi secara real time.
- Pengguna setuju bahwa Anda memanfaatkan Layanan PT. YEC atas risiko Pengguna sendiri, dan Layanan PT. YEC diberikan kepada Anda pada “SEBAGAIMANA ADANYA” dan “SEBAGAIMANA TERSEDIA”.
- Sejauh diizinkan oleh hukum yang berlaku, PT. YEC (termasuk Induk Perusahaan, direktur, dan karyawan) adalah tidak bertanggung jawab, dan Anda setuju untuk tidak menuntut PT. YEC bertanggung jawab, atas segala kerusakan atau kerugian (termasuk namun tidak terbatas pada hilangnya uang, reputasi, keuntungan, atau kerugian tak berwujud lainnya) yang diakibatkan secara langsung atau tidak langsung dari :
– Penggunaan atau ketidakmampuan Pengguna dalam menggunakan Layanan PT. YEC.
– Harga, Pengiriman atau petunjuk lain yang tersedia dalam layanan PT. YEC.
– Keterlambatan atau gangguan dalam Layanan PT. YEC.
– Kelalaian dan kerugian yang ditimbulkan oleh masing-masing Pengguna.
– Pengiriman Barang.
– Pelanggaran Hak atas Kekayaan Intelektual.
– Perselisihan antar pengguna.
– Pencemaran nama baik pihak lain.
– Penggunaan sertifikat English Proficiency Online Test.
– Kerugian akibat pembayaran tidak resmi kepada pihak lain selain ke Rekening Resmi PT. YEC, yang dengan cara apa pun mengatas-namakan PT. YEC ataupun kelalaian penulisan rekening dan/atau informasi lainnya dan/atau kelalaian pihak bank.
– Virus atau perangkat lunak berbahaya lainnya (bot, script, automation tool, hacking tool) yang diperoleh dengan mengakses, atau menghubungkan ke layanan PT. YEC.
– Gangguan, bug, kesalahan atau ketidakakuratan apapun dalam Layanan PT. YEC.
– Kerusakan pada perangkat keras Anda dari penggunaan setiap Layanan PT. YEC.
– Isi, tindakan, atau tidak adanya tindakan dari pihak ketiga, termasuk terkait dengan Produk yang ada dalam situs PT. YEC yang diduga palsu.
– Tindak penegakan yang diambil sehubungan dengan akun Pengguna.
– Adanya tindakan peretasan yang dilakukan oleh pihak ketiga kepada akun pengguna.
J. PELEPASAN
- TOEFL adalah hak milik dan hak cipta yang dimiliki ETS
- PT. YEC tidak terkait dengan ETS
- ETS tidak menyetujui, mengakui atau terkait dengan PT. YEC dan sertifikat English Proficiency Online Test
K. PILIHAN HUKUM
Perjanjian ini akan diatur oleh dan ditafsirkan sesuai dengan hukum Republik Indonesia, tanpa memperhatikan pertentangan aturan hukum. Anda setuju bahwa tindakan hukum apapun atau sengketa yang mungkin timbul dari, berhubungan dengan, atau berada dalam cara apapun berhubungan dengan situs dan/atau Perjanjian ini akan diselesaikan secara eksklusif dalam yurisdiksi pengadilan Republik Indonesia.
L. PEMBAHARUAN
Syarat & ketentuan mungkin di ubah dan/atau diperbaharui dari waktu ke waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. PT. YEC menyarankan agar anda membaca secara seksama dan memeriksa halaman Syarat & ketentuan ini dari waktu ke waktu untuk mengetahui perubahan apapun. Dengan tetap mengakses dan menggunakan layanan PT. YEC, maka pengguna dianggap menyetujui perubahan-perubahan dalam Syarat & ketentuan.
Pembaharuan terakhir : 07 Juni 2024 11.03 WIB